Rabu, 17 Januari 2018

Tugas Kritik Arsitektur (2) : PERPUSTAKAAN PUSAT UNIVERSITAS INDONESIA



          Perpustakaan UI ini adalah salah satu contoh perpustakaan yang bagus menurut saya. Karena perpustakaan ini memiliki konsep sustainable building yang artinya bahwa kebutuhan energi yang digunakan berasal dari sumber yang terbarukan, yakni energi matahari (solar energy). Penggunaan energi matahari dilakukan melalui solar cell yang dipasang di atap bangunan. Bangunan ini juga dilengkapi dengan sistem pengolahan limbah, sehingga air buangan toilet dapat digunakan untuk menyiram di punggung bangunan. Pada bagian interior bangunannya didesain terbuka dan menyambung antara satu ruang dan ruang yang lain melalui sistem void.


          Dengan begitu, penggunaan sirkulasi udara alam menjadi maksimal. Namun di dalam gedung pengunjung dan pegawai tidak boleh membawa tas plastik untuk wadah. Sehingga area bangunan ramah lingkungan ini bebas dari asap rokok, hemat listrik, air, dan kertas. Ruang perpustakaan pusat UI terdiri atas delapan lantai. Lantai dasar berisi pusat kegiatan dan bisnis mahasiswa yang terdiri atas toko buku, toko cendera mata, ruang internet, serta ruang musik dan TV. Ada juga restoran dan kafe, pusat kebugaran, ruang pertemuan, ruang pameran, dan bank.

          Lantai 2 hingga 6 akan dilengkapi fasilitas seperti ruang tamu, ruang pelayanan umum dan koleksi, ruang baca, ruang teknologi informasi, serta unit pelayanan teknis. Sedangkan di lantai 7 terdapat ruang sidang dan ruang diskusi. Gedung perpustakaan juga dilengkapi plaza dan ruang pertemuan yang menjorok ke danau.


        Fasade Bangunan yang di desain menyerupai bukit yang menjulang tinggi, namun tidak meninggalkan sistem penyaluran turunnya air hujun ke dalam tanah. Rumput yang di tanamin di bagian atap bangunan perpustakaan memberikan kesan alami, natural dan menyatu dengan alam. Begitu pula dengan sistem kelistrikan pada bangunan yang ramah lingkungan, memberikan kesan konsep “green building” sangatlah kuat pada bagian fasade bangunan dan sistem kelistirikan maupun penyaluran air hujan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar